Cegah Pernikahan Dini, Mahasiswa KKN Undip Ajak Karang Taruna Jagalan untuk Meningkatkan Kesiapan Fisik dan Mental yang Lebih Baik

JATENGKU.COM, SURAKARTA — Pada Jumat (02/08/24), Alyatus Sya’diyah dari Program Studi Kedokteran Fakultas Kedokteran melaksanakan program dengan judul “Cegah Pernikahan Dini Untuk Kesiapan Fisik dan Mental Yang Lebih Baik” di Pendhopo Kelurahan Jagalan, Kota Surakarta. Program ini bertujuan untuk menurunkan angka prevalensi pernikahan dini di Surakarta, yang juga berdampak pada penurunan risiko stunting di daerah tersebut.

Dalam kegiatan ini, target sasaran adalah Karang Taruna Kelurahan Jagalan. Program ini dibuka dengan penyampaian materi edukatif yang mendalam tentang dampak negatif pernikahan dini terhadap kesehatan fisik dan mental. 

Cegah Pernikahan Dini, Mahasiswa KKN Undip Ajak Karang Taruna Jagalan untuk Meningkatkan Kesiapan Fisik dan Mental yang Lebih Baik

Selain itu, peserta juga menerima leaflet cetak yang berisi informasi penting mengenai bahaya pernikahan dini, serta langkah-langkah konkret yang bisa diambil untuk mencegahnya. Leaflet ini dirancang untuk menjadi sumber informasi yang mudah diakses dan dipahami, sehingga dapat disebarluaskan kepada masyarakat lebih luas.

Dengan pendekatan ini, diharapkan Karang Taruna dapat berperan aktif dalam menyebarluaskan pengetahuan dan membangun kesadaran di kalangan remaja dan masyarakat umum mengenai pentingnya pencegahan pernikahan dini. 

Program ini diharapkan menjadi langkah awal yang signifikan untuk mengurangi prevalensi pernikahan dini di Surakarta, serta mengurangi risiko stunting melalui pendidikan dan pemberdayaan komunitas.

Editor: Nur Ardi

Editor: Handayat

Tag