JATENGKU.COM, DEMAK — Kabar bahagia datang dari salah satu pasien TBC RO Kabupaten Demak. Bapak Edi berusia (35) tahun, yang dinyatakan sembuh setelah menjalani pengobatan menggunakan regimen terbaru BPaL/M.
Pengobatan ini dimulai pada Mei 2024 dan selesai pada Oktober 2024, menjadikannya pasien pertama di Demak yang berhasil sembuh dengan metode pengobatan inovatif ini.
BPaL/M merupakan kombinasi obat yang terdiri dari bedaquiline, pretomanid, linezolid, dan moxifloxacin. Regimen ini dirancang khusus untuk mempersingkat durasi pengobatan sekaligus meminimalkan efek samping, sehingga lebih nyaman dijalani pasien dibandingkan metode pengobatan konvensional.
Inovasi ini menjadi harapan baru bagi pasien TBC RO, yang selama ini sering kali menghadapi tantangan besar dalam proses penyembuhan. Pengobatan ini sangat efektif dengan durasi lebih singkat, hanya sekitar 6 bulan, dibandingkan metode sebelumnya yang bisa mencapai 12 hingga 18 bulan.
Keberhasilan Edi tak lepas dari dukungan penuh keluarganya. Istri dan anak-anaknya menjadi penyemangat utama yang memastikan Edi meminum obat secara rutin dan tepat waktu.
“Awalnya kami ragu, karena kami tahu TBC RO itu penyakit yang berat. Tapi kami terus mendukung Mas Edi agar tidak menyerah. Alhamdulillah, akhirnya ia bisa sembuh,” ujar istri Edi.
Kini, Edi telah kembali beraktivitas normal dan menjalani hidup sehat bersama keluarganya. “Saya sangat bersyukur akhirnya bisa sembuh. Terima kasih untuk dokter, keluarga, dan semua pihak yang sudah membantu saya. Semoga keberhasilan ini bisa memotivasi pasien lain agar tidak menyerah,” ungkap Edi penuh haru.
Keberhasilan ini menjadi bukti bahwa inovasi pengobatan yang tepat, dukungan keluarga, dan kerja sama lintas sektor dapat membawa perubahan nyata.
Pemerintah Kabupaten Demak berharap, dengan penerapan regimen BPaL/M yang lebih luas, tingkat keberhasilan pengobatan TBC RO akan meningkat, sekaligus mendukung target eliminasi TBC di Indonesia pada tahun 2030.
TBC bisa disembuhkan, mari kita bersama-sama atasi perluasan penularan TBC. TOSS TB (Temukan Obati Sampai Sembuh)