JATENGKU.COM, BATANG – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Diponegoro (Undip) telah melaksanakan program kerja sosialisasi mengenai pentingnya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) pada UMKM salai pisang di Desa Karangtengah, Dukuh Kebanyon, Kabupaten Batang. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran para pelaku UMKM akan pentingnya K3 dalam menjalankan usaha mereka.
Sosialisasi ini dilaksanakan di Rumah Ibu Puput dan dihadiri oleh pelaku UMKM salai pisang. Acara dibuka dengan sambutan dari Ibu Puput sebagai perwakilan dari pelaku UMKM Salai Pisang yang menyambut baik inisiatif mahasiswa KKN Undip dalam memberikan edukasi tentang K3. Materi sosialisasi disampaikan oleh Mutiara Oktavia Kusumawardani dari tim KKN Undip. Dalam presentasinya, Mutiara menjelaskan tentang apa itu K3, mengapa K3 penting, serta bagaimana cara menerapkan K3 dalam usaha Salai Pisang.

“K3 ini sangat penting untuk melindungi pekerja dari risiko kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja. Selain itu, dengan menerapkan K3, kualitas produk juga akan meningkat dan usaha menjadi lebih berkelanjutan,” ujar Mutiara.
Para peserta sosialisasi terlihat sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Banyak pertanyaan yang diajukan terkait dengan bagaimana cara menerapkan K3 yang baik dan benar, serta bagaimana cara mengatasi kendala-kendala dalam penerapan K3.
Perwakilan dari UMKM Salai Pisang Ibu Puput menyampaikan apresiasinya atas sosialisasi yang telah dilakukan oleh mahasiswa KKN Undip. “Kami sangat berterima kasih atas informasi yang telah diberikan. Ini sangat bermanfaat bagi kami dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya K3,” katanya.
Kegiatan sosialisasi ini diakhiri dengan sesi foto bersama dan penyerahan poster dari materi yang telah disampaikan oleh Mutiara penghargaan dari tim KKN Undip kepada perwakilan UMKM salai pisang. Diharapkan, kegiatan ini dapat menjadi langkah awal bagi peningkatan kesadaran dan penerapan K3 pada UMKM salai pisang di Desa Karangtengah.
Masyarakat setempat juga memberikan tanggapan positif terhadap kegiatan sosialisasi ini. Mereka berharap, kegiatan serupa dapat terus dilakukan untuk memberikan edukasi tentang berbagai aspek terkait UMKM kepada masyarakat. Kegiatan KKN yang dilakukan oleh mahasiswa Undip ini merupakan kontribusi positif dalam upaya meningkatkan kesadaran dan penerapan K3 pada UMKM salai pisang di Desa Karangtengah. Dengan pemahaman yang baik tentang K3, diharapkan para pelaku UMKM dapat menjalankan usaha mereka dengan lebih aman, sehat, dan produktif.