JATENGKU.COM, BATANG — Pada tanggal 13 Januari 2025, Suryo Susilo Lo, mahasiswa KKN Undip, mengadakan program kerja monodisiplin di Desa Depok yang bertujuan untuk meningkatkan pengelolaan administrasi usaha tani Kelompok Wanita Tani (KWT).
Pembukuan administrasi ini berfungsi sebagai alat kontrol, dokumentasi, serta membantu pengambilan keputusan yang lebih tepat. Selain itu, kegiatan ini juga mendukung pemenuhan standar Pekarangan Pangan Lestari (P2L), yang merupakan salah satu syarat untuk menjamin keberlanjutan usaha pertanian di tingkat rumah tangga.

Dalam pelatihan ini, anggota KWT diberikan pemahaman tentang cara pembuatan dan penggunaan berbagai buku administrasi yang diperlukan.
Dengan memahami Buku Kas, Buku Pembelian, Buku Penyemaian, dan Buku Panen & Penjualan, anggota diharapkan dapat melakukan pencatatan transaksi dengan lebih sistematis dan teratur, sehingga memudahkan mereka dalam memantau perkembangan usaha tani dan membuat keputusan yang lebih tepat.
Program ini merupakan langkah penting dalam membantu KWT mengelola usaha tani mereka dengan lebih efisien dan terstruktur. Pembukuan yang teratur akan memudahkan kelompok ini dalam menjalankan usaha dan memenuhi standar-standar yang diperlukan untuk pertanian berkelanjutan.
Kegiatan ini juga menjadi contoh nyata peran mahasiswa KKN Undip dalam memberikan edukasi dan pembinaan yang bermanfaat bagi masyarakat, khususnya di Desa Depok.